PENDAFTARAN CALON PESERTA PENGENALAN LAPANGAN PERSEKOLAHAN (PLP)
Periode 1 FKIP Unila 2022
Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa FKIP Unila, yang telah memenuhi persyaratan ikut PLP dan akan mengambil mata kuliah PLP (PLP 1 dan PLP 2) Periode 1 tahun 2022, untuk segera mendaftar sebagai calon peserta PLP periode 1 tahun 2022. Dalam pelaksanaannya ada PLP 1 dan PLP 2, dan kedua matakuliah ini harus dikontrak bersamaan pada semester genap 2021-2022. Pelaksanaan PLP periode 1 tahun 2022 direncanakan pada Januari-Maret 2022. Jadwal pelaksanaan PLP mungkin bersamaan dengan pelaksanaan KKN, oleh sebab itu disarankan mahasiswa yang ikut PLP juga terdaftar ikut KKN.
Persyaratan Calon Peserta PLP Periode 1 FKIP Unila 2022 :
- Pada saat pendaftaran, harus sudah mengumpulkan minimal 80 SKS termasuk jumlah SKS pada semester saat pendaftaran dan minimal 100 SKS termasuk SKS pada semester saat PLP dilaksanakan dengan IP minimal 2,00.
- Sudah pernah atau sedang mengikuti(Dikontrak bersamaan PLP pada Semester 6) mata kuliah kemampuan dasar mengajar (perencanaan, metode, media, evaluasi pengajaran dan microteching) atau yang disesuaikan dengan Program Studi masing-masing.
- Mendapat persetujuan dari PA dan Ketua Program Studi
- Berkas Pendaftaran dikumpulkan ke PLT FKIP Unila(Melalui Website) masing-masing 1 rangkap :
- Formulir pendaftaran bermaterai yang sudah diisi (Formulir dapat diperoleh dengan mendownload melalui web fkip.unila.ac.id)
- Transkrip
- KRS semester yang sedang ditempuh saat pendaftaran
- Fotokopi KTM
Pendaftaran melalui web plt.fkip.unila.ac.id dan pengumpulan berkas dimulai tanggal 17 September s.d. 27 September 2021
Pendaftaran melalui web plt.fkip.unila.ac.id dan pengumpulan berkas dimulai tanggal 17 September s.d. 27 September 2021
*CATATAN : Pelayanan mahasiswa pada saat jam kerja, hari Senin-Jumat pukul 07.30 s.d 16.30 Wib. cp : 1. Bapak Fitriadi, S.Pd. (082170853336) 2. Ibu Siti Alfiyah, S.Pd. (089631999903)